Anugerah Diktendik Award Tahun 2017

 

Anugerah Diktendik Award Tahun 2017

Direktorat Sumber Daya Manusia bersama Direktorat Pengembangan Akademik dan Kantor Humas & KIP kembali menggelar Diktendik Award yakni sebuah ajang nominasi Tenaga Pendidik dan Kependidikan Berprestasi tingkat UI. Seperti tahun-tahun sebelumnya, nominasi ini dilaksanakan untuk mencari insan-insan berprestasi baik Tendik maupun Dosen. Nantinya, juara pertama dari masing-masing kategori akan diikutkan pada nominasi Tenaga Pendidik dan Kependidikan Berprestasi tingkat nasional. Tahun lalu, Laboran dan Pustakawan UI berhasil menyabet juara satu.

Agak berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, DSDM menyelipkan kategori kelompok dengan semangat “Prestasi tidak Tercipta Sendiri” yang membuat peserta kategori ini kebanyakan berasal dari lintas bidang yang sudah ada sebelumnya yakni Administrasi Akademik, Keuangan, Laboran, Pustakawan, SDM, Teknisi dan Umum. Dalam kategori ini, Peserta  berkolaborasi untuk menciptakan karya yang menunjang kinerja mereka sehari-hari.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, seleksi dilaksanakan dengan tahap pendaftaran dan penyerahan berkas yang dilaksanakan pada 17 Maret s.d 28 April, kemudian dilanjutkan dengan seleksi tahap 1 pada 17-28 April dan tahap 2 pada 2-15 Mei. Presentasi Final dilaksanakan pada 19-24 Mei, khusus untuk kategori kelompok, presentasi final dilaksanakan di Ruang Sidang PAU di lantai RS.

Puncak acara dilaksanakan pada tanggal  25 Mei 2017dalam  Anugerah Diktendik Award UI 2017 di Ruang Apung Perpustakaan Pusat UI. Pemenang untuk kategori dosen adalah Ir. Chairul Hudaya, ST.M.Eng., Ph.D., IPM dari Fakultas Teknik UI sedangkan  kategori Kaprodi berprestasi diraih oleh Dr. rer. Physiol.dr.Septelia Inawati Wanandi    dari Fakultas Kedokteran UI

Beralih ke Tenaga Kependidikan, untuk kategori Individu Bidang Administrasi Akademik Berprestasi diraih oleh Dian Kurnia dari Direktorat Pengembangan Akademik. Untuk Bidang Laboran, Nurina Vidya dari Fakultas Kesehatan Masyarakat berhasil menyabet juara pertama. Sedangkan pada Bidang Perpustakaan dan SDM, juara 1 diraih oleh Lusiana Monohevita dari Perpustakaan Pusat UI dan Munirudin dari Fakultas Psikologi.

Adapun untuk kategori kelompok, Kelompok SDM FT UI berhasil menjadi juara dengan mengalahkan 8 kelompok lainnya. Selamat untuk para juara!

(wn)

Kategori Target Audience: 
Kategori Fakultas: 
Kategori Konten: