Pelatihan Dasar Pengenalan Komputer dan Aplikasi Microsoft Office kepada Tendik Pelaksana Bidang Fasilitas dan Infrastruktur (Fastur) FEB UI

 

Pelatihan Dasar Pengenalan Komputer dan Aplikasi Microsoft Office kepada Tendik Pelaksana Bidang Fasilitas dan Infrastruktur (Fastur) FEB UI

Pelatihan Dasar Pengenalan Komputer dan Aplikasi Microsoft Office kepada Tendik Pelaksana Bidang Fasilitas dan Infrastruktur (Fastur) FEB UI

Hana Fajria ~ Humas FEB UI

DEPOK – (19-23/11/2020) Tingkatkan kompetensi para tendik pelaksana bidang Fasilitas dan Infrastruktur (Fastur), Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) FEB UI mengadakan Pelatihan Dasar Pengenalan Komputer dan Aplikasi Microsoft Office (Word dan Excel). Pelatihan ini berlangsung selama 3 (tiga) hari dari tanggal 19, 20 hingga 23 November 2020, di Laboratorium Komputasi Layanan Komputer dan Jaringan Sistim Informasi FEB UI. Dengan kondisi pandemi COVID-19 ini, pelaksanaan pelatihan dasar aplikasi komputer tetap mengikuti protokol kesehatan dengan wajib menjaga jarak, dalam hal ini kapasitas hanya 50% dari total kapasitas, pemateri dan peserta menggunakan masker atau faceshield dan dilakukan pengecekan suhu tubuh serta dilakukan pembersihan perangkat menggunakan disinfektan selama pelatihan berlangsung.

Pelatihan  dasar  pengenalan komputer dan dasar aplikasi Microsoft Office dalam hal ini Microsoft Word dan Excel, bertujuan mengenalkan kepada para tendik pelaksana mengenai pentingnya penguasaan Teknologi Informasi dan computer, khususnya aplikasi perkantoran yang biasa digunakan dalam pekerjaan. Dalam hal ini diajarkan menggunakan Aplikasi komputer manajemen folder dan file, serta Aplikasi Microsoft Word dan Microsoft Excel, sehingga dapat membantu serta mempermudah pekerjaan sehari-hari. Dian Hasti Ratnaningsih, Kabag Kepegawaian FEB UI dalam sambutannya mengatakan, “Melalui kegiatan pelatihan Microsoft Office (Word dan Excel) mereka dapat mengetahui pentingnya teknologi informasi, untuk menambah pengetahuan dan wawasan, serta dapat menggunakan salah satu Aplikasi Teknologi Informasi untuk mengembangkan kemampuan administrasi .”

Sementara itu pemateri dalam pelatihan ini, Aryo Prasetyo, S.Kom., MMSI. mengatakan, “Pengenalan Komputer serta aplikasi Microsoft Office dalam hal ini Aplikasi Microsoft Word dan Excel telah menjadi standar program dasar untuk perkantoran, bisnis dan pendidikan, sehingga sangatlah penting untuk mempelajari dan memahami aplikasi tersebut, karena dapat diterapkan pada pelaksanaan tugas serta sebagai perangkat penunjang pekerjaan demi kelancaran pekerjaan dalam hal laporan informasi atau lainnya.” (hjtp)

Kategori Target Audience: 
Kategori Fakultas: 
Kategori Konten: