Sambutan Dekan Awal Semester Genap 2021-2022

 

Sambutan Dekan Awal Semester Genap 2021-2022

Semester Baru, Semangat Baru

Tak terasa FEB UI telah menginjak perkuliahan semester genap tahun akademik 2021/2022. Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UI Teguh Dartanto, Ph.D. mengajak seluruh sivitas akademika untuk menyambut semester baru dengan semangat baru.

Meski ada rencana pembelajaran tatap muka terbatas pada kelas tertentu, FEB UI masih memperhatikan kondisi terkini pandemi COVID-19 dan keputusan pemerintah pusat maupun daerah terkait PPKM. Sementara, pembelajaran tetap berjalan secara daring selama 2 minggu pertama.

Sejauh ini, data Kementerian Kesehatan menunjukkan bahwa angka kasus konfirmasi harian bertambah. Penularan varian Omicron lebih cepat daripada varian of concern COVID-19 lainnya. Namun, kasus kesakitan dan kematiannya lebih rendah. Kemenkes mengimbau masyarakat yang terpapar, tetapi tidak bergejala atau hanya gejala ringan, cukup menjalani isolasi mandiri di rumah atau isolasi terpadu dengan layanan telemedisin yang tersedia.

Pemerintah memprediksi akan ada kemungkinan kenaikan kasus yang tinggi dalam 2 hingga 3 minggu ke depan. Maka, masyarakat harus sadar akan pentingnya pembatasan mobilitas dan penerapan protokol kesehatan secara disiplin. Masyarakat pun bisa memulai dosis vaksin booster untuk memperkuat imunitas.

Akhir kata, Teguh berharap sivitas akademika FEB terus sehat dan semangat dalam bekerja sama menjalankan pembelajaran dan persiapan Visitasi AACSB pada September 2022.

Kategori Target Audience: 
Kategori Fakultas: 
Kategori Konten: