Wayang Goes To Campus (WGTC) 2014

 

Wayang Goes To Campus (WGTC) 2014

Sebagai wujud komitmen dalam upaya melestarikan kebudayaan tradisional, Universitas Indonesia (UI) melalui Komunitas Wayang UI kembali menggelar acara bertajuk Wayang Goes to Campus 2014 (WGTC) yang akan berlangsung selama seminggu yaitu 23-27 September 2014 bertempat di Balairung UI kampus Depok. 

Sejalan dengan eforia peralihan kepemimpinan nasional, WGTC 2014 ini mengusung tema "Wayang dan Kepemimpinan", yang disajikan dalam berbagai kegiatan anatara lain:

- pertunjukan

- pameran

- sarasehan

- workshop dan bazaar

- pertunjukan wayang kulit,

pertunjukan wayang orang

pertunjukan wayang golek

pertunjukan wayang Potehi, dan

pertunjukan wayang Tavip.

Dalang kondang seperti Ki Manteb Soedharsono dan Ki Begug Poernomosidi, serta dalang cilik De Tira (Yudistira Manunggaling Rahmaning Hurip) turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. 

Pada  kegiatan Sarasehan Wayang menghadirkan Dedi Mulyadi (Bupati Purwakarta) sebagai pembicara utama yang akan menyampaikan “Wayang dan Ketahanan Nasional", dan Adi Sujatno (Lemhanas) akan menyampaikan tentang "Wayang dalam konteks Kepemimpinan”. 

Di area bazaar dan workshop, selain menghadirkan berbagai produk kerajinan nasional, akan ditampilkan berbagai workshop seperti menatah wayang, membuat wayang dari plastik, dan membuat berbagai kerajinan dari kain bekas (perca). Sementara itu, kegiatan pameran menampilkan berbagai koleksi wayang tradisional, juga diisi dengan pameran keris dan batu mulia nusantara. Beberapa sisi pameran juga akan diisi oleh pameran lukisan. 

Tidak lupa penampilan dari sejumlah mahasiswa UI yang tergabung dalam KMSJ - UI (Keluarga Mahasiswa Sastra Jawa UI) dan Sekar Sriwedari yang turut memeriahkan acara. Pada puncak acara Sabtu 27 September 2014 akan disajikan pergelaran Wayang Kulit Wonogiri yang akan dibawakan oleh Enam Dalang sekaligus dalam satu panggung yaitu Ki Begug Poernomosidi, Ki Widodo Wilis, S.Sn, Ki Sura Agul Agul, Ki Eka Sunarsono, S.Sn, Ki Sigit Mursita, S.Sn dan Ki Narta Guna Wiyono, dengan lakon “Semar Mbangun Kayangan.” 

Cp: Raymond 0818773245

 

 

Kategori Target Audience: 
Kategori Fakultas: 
Kategori Konten: