Korean Culture Day 2023

Image: 

 

Korean Culture Day 2023

Korean Culture Day merupakan festival budaya terbesar yang diselenggarakan oleh Prodi Bahasa dan Kebudayaan Korea sejak tahun 2008 sampai 2020 silam. Di bawah naungan Himpunan Mahasiswa Koreanologi Universitas Indonesia (HWARANG FIB UI), acara ini mengakomodir minat masyarakat Indonesia terhadap budaya Korea. Festival budaya ini hadir untuk memberikan alternatif pengalaman baru dan seru dalam menikmati acara bertemakan Korea Selatan yang dikemas dengan harga yang lebih terjangkau dan aksesibilitas yang lebih mudah. Selain itu, acara ini juga dihadirkan sebagai fasilitator dalam memperkenalkan masyarakat yang ingin mencari alternatif studi di jurusan Bahasa dan Kebudayaan Korea Universitas Indonesia.Tahun ini KCD mengusung tema “대학 동아리” atau dalam romanisasi dibaca daehak dongari, arti dari dae-hak “대학” adalah kampus dan donga-ri “동아리” berarti klub atau perkumpulan orang untuk suatu tujuan atau ketertarikan, sehingga tema ini menggambarkan kehidupan klub kampus khususnya Korea Selatan. Melalui tema ini akan dihadirkan beberapa klub khusus dari Korea Selatan seperti Taekwondo, Klub Seni Tradisional dan Cheering. Tema ini diharapkan dapat menjadi wadah yang mampu memberikan pengalaman dan pengetahuan bermanfaat untuk mengasah minat dan bakat. Selain itu, Korean Culture Day 2023 hadir dengan harapan seluruh rangkaian acaranya dapat memberikan gambaran secara menarik mengenai manfaat eksistensi klub di dunia  perkuliahan dalam memperluas pengalaman, mengasah keterampilan, serta mencapai nilai- nilai karakter.

Kategori Target Audience: 
Kategori Fakultas: 
Kategori Konten: 
Sumber Informasi: