Muhasabah Akbar Muharram 1438 H - Membangun Negeri Madani

Image: 

 

Muhasabah Akbar Muharram 1438 H - Membangun Negeri Madani

AL-QURAN, KEPEMIMPINAN DAN PERADABAN : Ideal Muslim Leader in 21st Century

Sebagai muslim, kita tak meminta banyak dari pemimpin kita. Kita hanya ingin ia jujur, baik, mampu membereskan masalah-masalah bersama, dan berakhlak baik kepada masyarakatnya. Kita hanya ingin hidup seperti biasa. Kita berkumpul bersama keluarga dalam cinta, beribadah kepada Allah swt, serta berbuat baik semampu kita.

Al Quran kita masih sama. Masih kitab suci yang kita sucikan, pelita sepanjang masa. Tidak ada perubahan, tidak ada keraguan. Sayangnya, kadangkala kita sengaja mengenyahkan Al Quran dari kepemimpinan kita. Merasa diri sanggup memimpin lebih baik tanpanya.

Dahulu bisa jadi kita lengah, tapi kini kita sedang berubah. Kita tengah merengkuh kitab suci kita, mendekat untuk melekat, dan mempelajari dengan teguh hati. Kita berusaha memahami Al Quran dengan sepenuhi nurani.

Pemimpin haruslah baik, solutif, dan jujur. itulah yang diperintahkan Al Quran. Marilah kita bersepakat, bergandeng tangan, mewujudkan pemimpin muslim ideal di masa depan.

Salam UI bekerja sama dengan Shafa Community mengundang segenap sivitas akademika UI dan masyarakat umum untuk hadir pada Muhasabah Akbar Muharram 1438 H dengan tema :

"Membangun Negeri Madani"
AL QURAN, KEPEMIMPINAN DAN PERADABAN :
Ideal Muslim Leader in 21st Century

Menghadirkan :

Pembicara Utama : Dr. Muhammad Zainul Majdi, Lc., MA., Al Hafizh.
(Gubernur NTB Periode 2008-2013 dan 2013-2018)

Keynote Speech : Prof.Dr.Ir. Muhammad Anis, M. Met.
(Rektor Universitas Indonesia)

Sabtu-Ahad, 15-16 Oktober 2016 | 14.30 WIB | Aula Utama Masjid Ukhuwah Islamiyah Kampus UI, Depok

Segera daftar di :
http://muhasabahakbar.eventbrite.com
*kuota terbatas

Narahubung: 085717766772

Siapkan infaq terbaik sahabat semua!
_____________________
Salam UI 19 bekerja sama dengan Shafa Community

Kategori Target Audience: 
Kategori Fakultas: 
Kategori Konten: 
Sumber Informasi: 
Tags: